Home » » Aqidah Islam

Aqidah Islam

Written By Unknown on Saturday, April 16, 2016 | April 16, 2016

Aqidah Islam


Assalamua'laikum Wr.Wb...
   Apakabar sahabat semuanya? tentunya baik dan sehat selalu ya. Karena Allah SWT Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Tentu Allah akan memberi nikmat sehat dan nikmat iman kepada hamba-Nya yang bersyukur.
Baik pada kesempatan kali ini ana akan membahas dasar-dasar dari Aqidah islam sesuai dengan apa yang ana pelajari. Dan ini hanya garis besarnya saja. Baik mari kita bahas bersama-sama.

1. Pengertian Ilmu Aqidah
    Ilmu Aqidah adalah ilmu yang membahas pokok-pokok Agama, yaitu aqidah, tauhid dan i'tikad (keyakinan) tentang rukun iman yang enam.

2. Pengertian Agama
    Agama adalah hukum-hukum yang di isyaratkan oleh Allah SWT melalui Rasul-Nya yang mulia yaitu Nabi Muhammad SWT, untuk membawa umat manusia kepada kebahagian dan keselamatan, baik di dunian maupun di akhirat kelak yang kekal abadi sesuai dengan pilihan manusia itu sendiri.

Allah SWT telah manurunkan sebuah agama bagi umat manusia, yaitu Agama Islam. Yang di sampaikan melalui para nabi yang di awali oleh Nabi Adam a.s sebagai manusia pertama di muka bumi ini juga marupakan Nabi, hingga kepada rasul terakhir yaitu Nabi Muhammad SAW.

Allah telah menyempurnakan agama islam bagi seluruh umat manusia dan kaum jin. Adapun bagi mereka yang telah meyakini agama islam disebut sebagai orang muslim.

3. Pengertian Syari,at
    Syari,at adalah agama, termasuk hukum-hukum agama yang berhubungan dengan ibadah dan muamalah (perbuatan). jadi syari'at adalah agama.

4. Pengertian Iman
    Iman dalah mempercayai dengan sepenuh hati, semua ajaran dan perintah yang disampaikan oleh Nabi Muhammad SAW, yang merupakan wahyu dari Allah SWT melalui Malaikat Jibril As.
Namun, agar seseorang dapat diperlakukan sebagai seorang muslim pada waktu hidup dan meninggal dunia, ia harus membenarkan dengan hatinya dan mengucapkan dua kalimah Syahadat dengan lidahnya.


5. Pengertian Ruku Iman
    Rukun iman ada 6, seperti yang di jelaskan dalam Amantu:

Yang artinya:
Aku beriman kepada Allah SWT, Malaikat-Nya, Kitap-kitapnya, para Rasulnya-Nya, takdir baik dan buruk yang berasal dari Allah SWT dan hari kebangkitan setelah mati.

Sehingga rukun iman dapat di jabarkan sebagia berikut:
a. Iman kepada Allah SWT
b. Iman kepada Malaikat Allah SWT
c. Iman kepada Kitap-kita Allah SWT
d. Iman kepada Nabi dan Rasul Allah SWT
e. Iman kepada Hari Kiamat
f. Iman Kepda Qadha dan Qadhar.

6. Pembagian Manusia
    Manusia dibagi kedalam 5 macam, yaitu:
a. Mu'min
   yaitu orang yang beriman kepada semua rukun iman yang enam (yang disampaikan Nabi Muhammad SWA dari hati dan membenarkannya dengan lidah/lisan).

b. Kafir
    Yaitu orang yang mengingkari agama islam seluruhnya atau sesuatu hukum wajib, dari hati dan membenarkannya dengan lidah/lisan.

c. Munafik
    Adalah orang yang mengingkari agama islam seluruhnya atau sesuatu hukum dari hati, akan tetapi tidak membenarkannya dengan lidah/lisan.

d. Murtad
    Adalah orang mu'min yang keluar dari agama Mulianya yaitu agama islam dengan melakukan atau berbicara sesuatu yang menyebabkan orang itu keluar dari agama islam.

e. Musyrik
   Yaitu orang yang menyekutukan Allah SWT dengan apapun, seperti orang yang menyembah berhala.

Demikian pemaparan tentang Aqidah Islam pada kesempatan kali ini, semoga bermanfaat bagi ana sebagia penulis khususnya, dan kepada sahabat sekalian pada umumnya.

Assalamua'laikum Wr.Wb... 

Share this article :

0 comments:

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Pet014 - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger